Program Studi Apoteker Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) memperluas wahana praktik mahasiswa dengan menjalin kerjasama strategis bersama IKOP Pharma, sebuah perusahaan farmasi terkemuka di Malaysia. Kerjasama ini dimediasi oleh Asosiasi Pendidikan Tinggi Farmasi Malaysia-Indonesia (APTFMA), bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan pengalaman praktis mahasiswa apoteker UMM. Kegiatan ini dilakanakan pada hari Sabtu, tanggal 29 Juni 2024.
Acara penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) berlangsung di kampus UMS dan dihadiri oleh berbagai pihak penting dari kedua belah pihak. Dari pihak UMM diwakili oleh Ketua Prodi Pendidikan Profesi Apoteker, Dr. apt. Hidajah Rachmawati, Sp.FRS. Kegiatan ini juga dihadiri oleh Ketua APTFMA Dr. apt. Erindyah Retno Wikantyasning, Ph.D. Sementara itu, IKOP Pharma diwakili oleh CEO-nya, Tn. Hj. Yasser Arafat Bin Ishak, beserta tim manajemen perusahaan.
Kerjasama ini bertujuan untuk memperkaya pengalaman praktik mahasiswa apoteker UMM. Mahasiswa Prodi Apoteker UMM akan mendapatkan kesempatan untuk melakukan magang dan pelatihan langsung di fasilitas IKOP Pharma di Malaysia. Hal ini akan memberikan mereka wawasan praktis dan keterampilan yang relevan dengan dunia kerja farmasi.
Ketua APTFMA Dr. apt. Erindyah Retno Wikantyasning, Ph.D menyatakan bahwa kerjasama ini merupakan langkah penting dalam memperkuat kolaborasi antara institusi pendidikan tinggi dengan industri farmasi. "Saat ini untuk perkembangan perguruan tinggi farmasi di Indonesia memang sangat membutuhkan kolaborasi dalam negeri maupun luar negeri, terutama dengan tempat praktik kerja," ujarnya.
CEO IKOP Pharma, Tn. Hj. Yasser Arafat Bin Ishak, juga menyampaikan antusiasmenya terhadap kerjasama ini. "Kami sangat memahami bahwa sinergi antara dunia industri dan akademik sangat penting dalam memajukan ilmu pengetahuan dan teknologi terutama dalam bidang farmasi. Kerja sama antara industri farmasi dan pendidikan farmasi memiliki kepentingan yang sangat besar," katanya.
Kerjasama ini diharapkan dapat menciptakan sinergi yang positif antara dunia pendidikan dan industri, serta memberikan manfaat luas bagi kedua negara. Ke depan, UMM dan IKOP Pharma berkomitmen untuk terus menjalin hubungan yang erat dan berkelanjutan demi kemajuan bersama.